Resep Cara Membuat Pindang Patin Asam Nenas

Bikin masakan pindang jadi ingat sama teman-teman Palembang. Dulu pernah diajak makan pindang daging sapi, rasanya segar-segar asem gitu. Nah sekarang saya coba masak pindang ikan patin. Resep ini saya dapat dari sajian sedap, rasa asamnya didapat dari buah nanas. hmm segar juga. Ini saya tulis resepnya sesuai versi saya ya.




Resep Pindang Patin Asam Nenas

Bahan:
  • 500 gram ikan patin, bersihkan, lumuri dengan air asam jawa dan garam, diamkan 10 menitan
  • 1 batang serai, memarkan
  • Lengkuas, memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 100 gram nenas masak, potong dadu
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt gula
  • 750 ml air
  • 1 batang daun bawang, potong
  • Cabe rawit secukupnya

Bumbu Halus:
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 cm kunyit
  • 2 cm jahe
  • Cabe merah keriting (saya skip)
  • 1/2 bungkus kecil terasi bakar

Cara Membuat Pindang Patin Asam Nenas
  1. Rebus air bersama dengan bumbu halus, serai, lengkuas dan daun salam sampai mendidih.
  2. asukkan ikan patin, kemudian nenas, beri garam dan gula. Didihkan.
  3. Masukkan daun bawang, masak sebentar, cek rasa. Jika sudah pas, angkat dan sajikan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berbagi Rahasia Pembuatan Ikan Pepes Aceh

Resep Cara Membuat Sunduk Urut